






BBPVP Medan telah melaksanakan Penutupan Pelatihan Project Based Learning (PBL) sekaligus kegiatan kerja bersama dengan beberapa Universitas mitra, yang diselenggarakan di Gedung Serbaguna BBPVP Medan.
Kegiatan ini menjadi penutup rangkaian pelatihan di akhir tahun 2024 yang dimana kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi, kolaborasi, serta sinergi antara BBPVP Medan dan dunia pendidikan tinggi dalam mendukung pengembangan sumber daya manusia yang unggul, adaptif, dan siap menghadapi kebutuhan dunia kerja.
Melalui pendekatan Project Based Learning, peserta dibekali pengalaman pembelajaran berbasis proyek yang aplikatif, inovatif, dan relevan dengan tantangan industri.
Penutupan pelatihan ini juga menjadi momentum penguatan kemitraan antara BBPVP Medan dan beberapa Universitas, sebagai wujud komitmen bersama dalam menciptakan ekosistem pelatihan dan pendidikan vokasi yang berkelanjutan.
Diharapkan hasil dari pelatihan ini dapat memberikan dampak nyata bagi peningkatan kualitas lulusan serta kontribusi positif bagi pembangunan sumber daya manusia di Indonesia.
#kemnaker #blksiapkerja #pelatihangratis